WEBINAR SERIES 3.0 “Offshore Platfrom Design Overvieu” OE ITK x PHM MENGAJAR

Sosialisasi dan - 13 Juli 2020 - 12:00 AM

WEBINAR SERIES 3.0 “Offshore Platfrom Design Overvieu”

OE ITK x PHM MENGAJAR

 

Dalam rangka meningkatkan produktifitas selama masa pandemi, Program Studi Teknik Kelautan kembali mengadakan Webinar Series, dengan mengangkat tema “Offshore Platfrom Design Overvieu”, dengan pemateri yang ahli dibidang ini yaitu Bapak Husen MAQ D, S.Si, M.MT (Lead Project Engineering PT. Pertamina Hulu Mahakam), dengan dimoderatori oleh Ibu Luh Putri Adnyani, S.T., M.T., MRINA (Lecture of Ocean Engineering Dept. ITK, PhD Candidate University of Western Australia, Author of “Bangunan Lepas Pantai”).

Webinar Series 3.0 merupakan kelanjutan atas Webinar Series sebelumnya dengan bekerja sama dengan pihak PT. Pertamina Hulu Mahakam sebeagai Narasumber. Dengan adanya webinar ini diharapkan khususnya kepada Mahasiswa Institut Teknologi Kalimantan Program Studi Teknik Kelautan, dapat mengambil manfaat yang merupakan sebuah pengalaman yang luar bisa mendapatkan tambahan ilmu yang berhubungan dengan Teknik Kelautan dari narasumber yang langsung menangani bidang tersebut. Diikuti oleh seluruh Mahasiswa Program Studi Teknik Kelautan berserta Dosen Teknik Kelautan ITK, dan terbuka untuk umum, diluar dan didalam Pulau Kalimantan dengan kurang lebih peserta yang berpartisipasi sebanyak 90 peserta, webinar ini dilaksanakan pada Sabtu (11/07/2020), secara daring melalui Google Meet.

Dengan berfokus kepada Offshore Platform yang mencangkup berbagai macam disiplin ilmu, baik itu mendesain, merancang dan mengistal atau pemasangan dari Platform, dibahas secara mendetail guna memberikan pemahaman kepada para peserta, dimulai dengan mengenalkan berbagai macam type Platform dengan ukuran dan kegunaan dari masing –masing Platfrom tersebut. Dalam penyampaian mengenai type dari berbagai macam Platfrom dijelaskan juga mengenai bagian-bagian dari bagunan itu sendiri mulai dari bagian deck, jacket dan bagian lainnya. Didalam Engineering stage melaui beberapa tahap yang dimulai dari Screening (Memberikan pilihan kepada tim planning untuk menentukan apa yang cocok pada lokasi yang telah ditemukan), Kemudian Conceptual (Menentukan konsep dan mendesain secara konsepsual), Selanjutnya Pre-FEED (Engineering yang sudah dimulai dari konsepsual yang telah dibuat dan sudah melibatkan pihak kontraktor), lalu FEED (Mendatailkan semua yang telah dibuat sebelumnya dan mulai menenderkan dokumen untuk melakukan perhitungan harga platform ini), dan yang terakhir adalah Detail Engineering (Cast by Cast) dari semua proses diatas ada Quality Review (Review-review yang dilakukan oleh tim engineering dan menejemen dan kepada pihak terkait lainnya sesuai dengan kebijakan perusahaan).

Enginering Team dalam materi yang disampaikan terdiri dari berbagai macam disiplin ilmu seperti Proses, Sefety, Structure, dan lainnya dimana dibutuhkan solid team yang saling bekerja sama dalam pembuatan platform ini, Engineering Team ini berasal dari pihak perusahaan dan kontraktor, Enginering Team ini tergantung dari platform yang akan dibuat, jika platform yang dibuat tidak terlalu besar maka Engineering Team tidak diharuskan. Berbagai macam disiplin ilmu seperti structural bekerja dengan melakukan analisis terhadap kekuatan struktur nya dari gelombang laut atau kemungkinan lainnya dengan bantuan Software antara lain adalah SACS, PLAXIS, dan STAAD Pro. Hal yang sama dilakukan oleh tim lainnya guna menciptakan struktur yang sesuai dengan yang dirancang sebelumnya.

Webinar kali ini berlangsung kurang lebih dua jam dan diakhiri dengan sesi tanya jawab yang yang memberikan kesempatan kepada para peserta bertanya langsung kepada narasumber terkait tema yang diangkat kali ini.

 

Penulis : Ikhsan Anugerah

Editor : Risky Fadli

Video Terkait :